Gulai Ikan, Lezatnya bikin ketagihan

Masak Cepat - Bunda.., kali ini Mas Cep akan berbagi resep masakan dengan bahan dasar ikan. Sebagaimana bunda ketahui, ikan mempunyai kandungan gizi yang cukup tinggi, terutama ikan laut. Namun meskipun kebanyakan kandungan gizi ikan air tawar masih kalah dengan ikan air laut, tetapi soal tekstur daging dan rasa memang tak akan kalah dengan ikan air laut. 

Pun juga beberapa jenis ikan air tawar mempunyai kandungan gizi cukup bagus dengan kandungan omega 3 dan 6-nya tinggi, seperti patin. Kemudian belut dan gabus juga bagus karena mengandung globulin yang membantu dalam pembentukan antibodi. 

Wih... kok malah ngelantur..., Lanjut...... 

Biar tidak berpanjang lebar. Kali ini Mas Cep akan memberikan resep Gulai Ikan, sesuai namanya, gulai ikan adalah masakan berkuah santan dengan bahan dasar ikan. Bunda boleh pakai ikan sesuai selera, biar nggak ribet, bunda boleh pilih ikan apa saja. Untuk bahan-bahan lainnya, Bunda dengan mudah dapat menemukannya dengan mudah di sekitar Bunda. 

Berikut Mas Cep akan memberikan resepnya khusus untuk Bunda. Selamat memasak dan jangan lupa bahagia.

Bahan :

  • 1/2 kilogram ikan (Ikan mas, ikan patin, ikan bawal atau kepala ikan) 
  • 400 ml Santan encer 
  • 200 ml Santan kental 

Bumbu Halus :

  • 10 buah Cabe Keriting
  • 5 siung Bawang putih 
  • 1 ruas Jahe 
  • 1 ruas Kunyit 


Bumbu lainnya :

  • 1 ruas Laos dimemarkan
  • 1 batang Serai, dimemarkan
  • 3 buah Belimbing wuluh, diiris
  • 3 lembar Daun jeruk purut 
  • 1 lembar Daun kunyit 
  • Minyak secukupnya
  • Garam secukupnya


Cara Memasak :

  1. Bersihkan ikan, keluarkan isi perutnya dan iris bagian badannya secara melintang agar bumbu mudah meresap lalu cuci bersih.
  2. Potong-potong ikan sesuai selera, kemudian sisihkan
  3. Haluskan bumbu-bumbu yang terdiri dari bawang merah, bawang putih, cabe, kunyit serta jahe. 
  4. Tumis semua bumbu halus hingga tercium bau harum.
  5. Masukkan laos yang sudah dimemarkan. 
  6. Masukkan daun jeruk, serai yang sudah dimemarkan, daun kunyit serta belimbing wuluh yang dipotong-potong lalu aduk hingga rata.
  7. Masukkan ikan yang sudah dicuci bersih dan dipotong-potong.
  8. Masukkan santan cair, masak kira-kira selama lima menit sambil diaduk.
  9. Masukkan sedikit demi sedikit santan kental sambil terus diaduk sampai ikan matang.
Share on Google Plus

About Mas Cep

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar: